Selasa, 23 Februari 2010
Seribu Lebih Penerbangan Lufthansa Dibatalkan Krena Pilot Mogok Kerja
BILD Berlin-Pada Hari Senin, 22 Febuary 2010 Pukul 19:40 WIB Menyusul aksi mogok ribuan pilotnya, maskapai penerbangan Lufthansa membatalkan dua per tiga jadwal penerbangannya, termasuk penerbangan ke lebih dari 80 negara di seluruh dunia mulai Senin (22/2) hingga Kamis (25/2).
Lufthansa biasanya melayani 1800 penerbangan setiap harinya, termasuk 160 penerbangan jarak jauh. Akibat mogok kerja para pilotnya, maskapai penerbangan ini diperkirakan mengalami kerugian setidaknya US$ 34 juta (lebih dari Rp 315 miliar) per hari.
Aksi mogok kerja ini tidak hanya akan mempengaruhi jadwal penerbangan Lufthansa, tapi juga puluhan penerbangan maskapai lain yang tergabung dalam jaringan Star Alliance. Lufthansa adalah salah satu operator terbesar di Star Alliance, sebuah jaringan dari 26 maskapai penerbangan yang berbagi tiket dan rute untuk perjalanan internasional. Demikian dilaporkan CNN, Minggu (21/2) sore.
Sedikitnya 4.000 pilot Lufthansa mogok kerja menuntut perbaikan gaji dan peningkatan keamanan kerja. Serikat pekerja para pilot 'Vereinigung Cockpit' menuntut kenaikan gaji sebesar 6,4 persen.
Lufthansa, menurut catatan International Air Transport Association (IATA) merupakan maskapai penerbangan internasional terbesar kedua di 2008, dengan jumlah penumpang mencapai 42,2 juta orang dan pendapatan US$535 miliar (hampir Rp 5000 triliun). Pada 2009, jumlah penumpangnya turun 3,5 persen dan barang turun lebih dari 10 persen. Pemogokan ini dipastikan akan memperburuk kondisi perusahaan. (DEUTSCHE TV)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar