Rabu, 19 Oktober 2011

PETANI ORGANIK GELAR PAMERAN PRODUK PANGAN

BILD JATIM Pada Hari Rabu, 5 Oktober 2011 pukul 08:04:09 WIB Tingginya peminat produk pangan organik khususnya beras, membuat sejumlah produsen pertanian organik menggelar kegiatan pameran termasuk petani asal Jatim. Rencananya, pameran bertajuk “ORGANIC, GREEN & HEALTHY EXPO OF INDONESIA 2011 (OGH EXPO OF INDONESIA 2011)” akan digelar di Jakarta, 7-9 Oktober 2011.

Direktur Eksekutif Aliansi Organis Indonesia, Rasdi Wangsa, Selasa (4/10) mengatakan, produk organic saat ini berkembang cukup pesat di Indonesia. Total luas area lahan pertanian organik di Indonesia tahun 2010 seluas 238,872.24 Ha, meningkat 10% dari tahun sebelumnya 2009.

Sebuah perkembangan yang mengembirakan bagi pengiat pertanian organik secara khusus, dan tentunya bagi masyarakat konsumen yang mendambakan masa depan produk pangan kita menjadi lebih sehat, serta para pengiat lingkungan yang terus memperjuangkan kelestarian lingkungan.

Peningkatan pertanian organik ini juga seiring dengan peningkatan luas lahan organik di seluruh dunia yang mencapai dua juta hektare atau enam persen. Menurut data IFOAM pada Februari 2011, pertanian organik di seluruh dunia mencapai tiga puluh tujuh juta hektare lahan pertanian.

Semakin luasnya pertanian organik, diharapkan bisa memberikan manfaat yang lebih luas dalam pemenuhan pangan yang sehat dan berkelanjutan. Selain itu, juga meningkatkan peran serta pertanian organik dalam menjaga kelestarian lingkungan, serta bermanfaat sebagai upaya mitigasi dan adaptasi perubahan iklim.

Untuk mewujudkan semua manfaat pertanian organik itu, diperlukan peran serta partisipasi berbagai pihak baik produsen maupun konsumen organik, pemerintah maupun pihak swasta dan masyarakat luas,bahkan dukungan di tingkat global, seperti IFOAM juga sangat penting. Karena itulah, Aliansi Organis Indonesia (AOI) dan Komunitas Organik Indonesia (KOI) yang didukung oleh berbagai komunitas seperti Reader’s Digest Indonesia, Indonesian Young Entrepreneurs, QB Entrepreneurship, Food Combining Indonesia,
Ayah-bunda Indonesia, Pembaca Femina; berbagai organisasi dan asosiasi, serta para anggota aktif, hendak mengadakan kegiatan besar dengan nama “ORGANIC, GREEN & HEALTHY EXPO OF INDONESIA 2011 (OGH EXPO OF INDONESIA 2011).”

Kegiatan ini berlangsung di Gedung CNI Jakarta, berisi berbagai acara workshop, pelatihan, talkshow, bazar dan pertemuan para pihak penggiat pertanian organik tingkat global bersama IFOAM dan Indonesia. Semuanya bertujuan untuk menunjukkan pada masyarakat banyak, terutama masyarakat Indonesia dan dunia, bahwa bangsa Indonesia memiliki produk dan jasa layanan yang berkualitas untuk keberlanjutan kehidupan yang sehat. Sehingga masyarakat dan pemerintah seharusnya bisa memanfaatkan dan bahkan bisa menjaga dan mengembangkan secara berkelanjutan.

Expo yang mengusung berbagai jenis produk dan jasa, berasal dari berbagai daerah di Indonesia ini juga ingin menunjukkan bahwa Produk Organik bukan hanya berupa pangan, tetapi Organic is Lifestyle, gaya hidup masa depan dan gaya hidup inilah yang disosialisasikan dan dipublikasikan secara luas dan terbuka untuk masyarakat dari berbagai kalangan.

Aneka workshop dan pelatihan dalam OGH EXPO OF INDONESIA 2011 adalah International Seminar & Workshop “Potensi, Peluang dan Tantangan dalam Penerapan Sistem Penjaminan Partisipatif Produk Pertanian Organik Petani Kecil di Indonesia,” Workshop “Doing Organic at Home,” Workshop Aksesoris Organik, Workshop Daur Ulang Minyak Nabati dan Pembuatan Sabun Dasar, Talk Show Gaya Hidup Ramah Lingkungan, Workshop Beauty Class, Workshop Eco Soap, Organic,ooking Demo, dan lomba mewarnai. Dengan peserta dan pengunjung dari berbagai pihak dan usia dalam kegiatan ini, diharapkan informasi pengembangan pertanian organik bisa tersebar luas secara dini dancepat. Sehingga mampu mempercepat dan memperkuat perkembangan pertanian organik. (Ronny)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

NATAL & TAHUN BARU 2011

NATAL  & TAHUN BARU 2011
KITA BERSYUKUR BISA MERAYAKAN HARI NATAL & TAHUN BARU MAKA DARI ITU KITA HARUS MENGHARGAI & MEMBANTU ORANG YANG MEMBUTUHKAN SERTA KITA HARUS BISA MEMAAFKAN ORANG LAIN YANG MENYAKITI KITA

NATAL & TAHUN BARU 2011

NATAL  & TAHUN BARU 2011
KITA BERSYUKUR BISA MERAYAKAN HARI NATAL & TAHUN BARU MAKA DARI ITU KITA HARUS MENGHARGAI & MEMBANTU ORANG YANG MEMBUTUHKAN SERTA KITA HARUS BISA MEMAAFKAN ORANG LAIN YANG MENYAKITI KITA

IDUL FITRI TAHUN 2010

IDUL FITRI TAHUN 2010
DALAM HARI FITRI INI KITA HARUS BISA MENGHARGAI ORANG LAINH & KITA HARUS BISA MEMAAFKAN ORANG LAIN YANG MENYAKITKAN DIRI KITA

IDUL FITRI TAHUN 2010

IDUL FITRI TAHUN 2010
DALAM HARI FITRI INI KITA HARUS BISA MENGHARGAI ORANG LAINH & KITA HARUS BISA MEMAAFKAN ORANG LAIN YANG MENYAKITKAN DIRI KITA

DIRGAHAYU RI KE 65 TAHUN

DIRGAHAYU RI KE 65 TAHUN
MARI KITA BERANTAS KORUPSI

DIRGAHAYURI KE 65 TAHUN

DIRGAHAYURI KE 65 TAHUN
MARI KITA BERANTAS KORUPSI

FU WALIKOTAKU

FU WALIKOTAKU
INGAT TANGGAL 2 JUNE 20010 COBELOS NO 2

NARKOBA & MIRAS ADALAH KEMATIAN

NARKOBA & MIRAS ADALAH KEMATIAN
JANGAN COBA-COBA MENIKMATI NARKOBA & MIRAS BILA TIDAK MAU JADI MAYAT/MENINGGAL PESAN DARI BADAN NARKOBA NASIONAL INDONESIA & JERMAN

NATAL 2009

NATAL 2009

TAHUN BARU 2010

TAHUN BARU 2010

GONG XI FA CAI 2010

GONG XI FA CAI 2010
REDAKSI BERLIN DEUTSCHLAND TV & ZEITUNG GROUP MENGGUCAKAN SELAMAT MERAYAKAN HARI RAYA CHINA 2010 “GONG XI FA CAI”

SELAMAT JALAN "KH Abdurahman Wahid/Gus Dur'

SELAMAT JALAN "KH Abdurahman Wahid/Gus Dur'

WAKIL GEBENUR JATIM TRIMARJONO

WAKIL GEBENUR  JATIM TRIMARJONO
REDAKSI BERLIN DEUTSCHLAND TV & ZEITUNG GROUP IKUT BERDUKA CITA ATAS MENINGGALNYA WAKIL GEBENUR JATIM BPK TRIMARJONO SEMOGA ARWA ANDA DI TERIMA OLEHNYA & KELUARGA YANG DI TINGGALKAN DI BERIKESEHATAN DAN KEKUATAN DARI TUHAN

WANTED DEUTSCHE POLIZEI

WANTED DEUTSCHE POLIZEI
HER LIE,UMUR 60 TAHUN,HATI-HATI DENGAN ORANG INI. JAUHKAN ANAK-ANAK ANDA DARI ORANG INI. KARENA NANTI ANAK ANDA BISA HILANG DARI ANDA. MASYAKARKAT YANG MENGGETAHUI ANDA BISA HUBUNGI KANTOR POLISI JERMAN DI BERLIN Tel (04930) 4664664,Hamburg Tel: (04940) 19296,428676767,428650 E-Mail: lka.7011@hamburg.de ATAU HUBUNGI REDAKSI BILD REDAKSI DI TEL (06231)70696441

JERITAN HATI MASYARAKAT 4

JERITAN HATI MASYARAKAT 4
HARI INI MASIH ADA PEJABAT YANG MENGGUNAKAN JILBAB MENGHINA WARTAWAN MEDIA CETAK MINGGUAN. BILA SEMUA PEJABAT MEMILIKI SIFAT BURUK. INDONESIA JADI APA? DAN APA KATA DUNIA

JERITAN HATI MASYARAKAT 3

JERITAN HATI MASYARAKAT 3
HARI INI MASIH ADA PEJABAT/STAF PAJAK & KEMENTERIAN KEUANGAN CURI UANG MASYARAKAT. APA KATA DUNIA? (BILD RI 28 MARET 2010)

JERITAN HATI MASYARAKAT 2

JERITAN HATI MASYARAKAT 2
HARI INI IBU SRI MULIANI MASIH MILIKI SIFAT MUNAK & SUKA MEMBUAL APA KATA DUNIA? (BILD RI 25 MARET 2010)

JERITAN HATI MASYARAKAT 1

JERITAN HATI MASYARAKAT 1
HARI INI MASIH ADA PEJABAT KORUPSI APA KATA DUNIA? (BILD RI 20 MARET 2010)