Selasa, 19 Juli 2011

Beasiswa Nusantara Cerdas senilai 8 milliar Rupiah bagi putra daerah di Indonesia wilayah timur




Jakarta - Pada Hari Rabu, 1 Juni 2011 pukul 10:52 WIB Kementerian Pendidikan Nasional (Kemdiknas) bersama PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk hari ini melakukan kesepakatan kerja sama dengan menandatangani Kesepakatan Bersama dan Perjanjian Kerjasama di Graha Utama Kemdiknas, Gedung A Lantai 3. Acara penandatanganan ini dihadiri oleh Mohammad Nuh, Menteri Pendidikan Nasional dan Sofyan Basir Direktur Utama, Bank BRI.

Program Beasiswa Nusantara Cerdas-Bank BRI merupakan sebuah bentuk kerja sama antara Kemdiknas dengan PT Bank Rakyat Indonesia yang bertujuan untuk memberikan beasiswa kepada mahasiswa dari daerah terpencil di wilayah Indonesia Timur. Pada tahun ini terdapat alokasi anggaran sebanyak 40 mahasiswa/i. Adapun bentuk kerja sama yang dimaksud adalah adanya alokasi anggaran dari Kemdiknas kepada para mahasiswa berupa biaya pendidikan dan bantuan biaya non-pendidikan yang berupa biaya hidup, biaya transport, asuransi pendidikan dan bantuan pengadaan laptop dari Bank BRI. Total bantuan beasiswa dari Bank BRI ini bernilai sekitar 8 milliar rupiah.

Calon penerima beasiswa merupakan penduduk asli yang berdomisili di Propinsi Papua, Papua Barat, Maluku, Sulawesi Utara dan NTT dan sudah lulus SNMPTN. Dari beberapa kandidat penerima beasiswa, peserta yang telah lulus tes seleksi harus mau menjalani masa pendidikan di perguruan tinggi di pulau Jawa. Adapun perguruan tinggi yang dimaksud adalah : Institut Pertanian Bogor, Universitas Diponegoro, Universitas Gadjah Mada, Institut Teknologi Sepuluh Nopember, Institut Teknologi Bandung, Universitas Jenderal Soedirman, Universitas Brawijaya, Universitas Airlangga dan Universitas Sebelas Maret. Mengenai bidang ilmu yang ditawarkan, yakni sesuai dengan minat dan bakat masing-masing penerima beasiswa.

Mekanisme Seleksi Bersama

Kerja sama antara Kemdiknas dan Bank BRI dalam Program Beasiswa Nusantara Cerdas-Bank BRI merupakan sebuah konsolidasi kesamaan tujuan dan komitmen untuk mencerdaskan kehidupan berbangsa. Sesuai dengan visi Kemdiknas yakni memberikan pelayanan pendidikan terbaik dalam upaya pencapaian critical mass di setiap daerah di Indonesia, berbagai kerja sama di bidang pendidikan dengan semua pihak dirasa penting untuk dilakukan.

Proses penerimaan calon penerima beasiswa, proses seleksi dan proses pemberian beasiswa akan dilakukan secara bersama, transparan dan mempunyai akuntabilitas kinerja yang baik. Dengan ada proses seleksi bersama ini, diharapkan sistem pemberian beasiswa bisa lebih terkontrol dan terlaksana secara profesional.

Program Beasiswa Unggulan yang diselenggarakan tahun 2006 sampai saat ini telah berhasil membiayai sejumlah 8.059 mahasiswa baik di dalam maupun ke luar negeri dengan nilai ekonomi mencapai 550 milyar rupiah. Khusus pada tahun 2011, Kemdiknas mengalokasikan sebesar 127 milyar rupiah bagi 2.000 mahasiswa berprestasi untuk melanjutkan pendidikan jenjang sarjana, magister dan doktor. Berbagai kerja sama antar berbagai pihak juga terus dilakukan dalam upaya-upaya peningkatan kuantitas dan kualitas pendidikan di Indonesia. Kerja sama dengan instansi swasta lain, telah dilakukan sebelumnya pada tahun 2009 dengan CIMB Niaga melalui Program Beasiswa Unggulan-CIMB Niaga. Sampai saat ini, jumlah mahasiswa yang telah turut serta dalam Program BU-CIMB Niaga sebanyak 82 orang.

Kerja sama dengan Bank BRI, dalam Program Beasiswa Nusantara Cerdas-Bank BRI merupakan contoh sebuah kerja sama mutualisme antara pemerintah dan badan usaha milik negara dalam satu kesamaan tujuan, yakni mencerdaskan kehidupan berbangsa. Bank Rakyat Indonesia melalui Program BRI Peduli secara nyata telah memberikan sumbangsih bagi peningkatan taraf hidup manusia Indonesia.

Pada tahun 2011 Kementerian Pendidikan Nasional melalui program Beasiswa Unggulan memberikan Beasiswa penuh kepada 10 putra-putri prestasi terbaik perolehan ujian nasional untuk tingkat SD, SMP, maupun SMA/SMK, berupa pembebasan biaya pendidikan dan biaya hidup sebesar Rp 600.000,- dan biaya buku sebesar Rp 200.000,- . Pemberian beasiswa ini dimaksudkan sebagai penghargaan dan kepastian untuk melanjutkan pendidikan kejenjang yang lebih tinggi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

NATAL & TAHUN BARU 2011

NATAL  & TAHUN BARU 2011
KITA BERSYUKUR BISA MERAYAKAN HARI NATAL & TAHUN BARU MAKA DARI ITU KITA HARUS MENGHARGAI & MEMBANTU ORANG YANG MEMBUTUHKAN SERTA KITA HARUS BISA MEMAAFKAN ORANG LAIN YANG MENYAKITI KITA

NATAL & TAHUN BARU 2011

NATAL  & TAHUN BARU 2011
KITA BERSYUKUR BISA MERAYAKAN HARI NATAL & TAHUN BARU MAKA DARI ITU KITA HARUS MENGHARGAI & MEMBANTU ORANG YANG MEMBUTUHKAN SERTA KITA HARUS BISA MEMAAFKAN ORANG LAIN YANG MENYAKITI KITA

IDUL FITRI TAHUN 2010

IDUL FITRI TAHUN 2010
DALAM HARI FITRI INI KITA HARUS BISA MENGHARGAI ORANG LAINH & KITA HARUS BISA MEMAAFKAN ORANG LAIN YANG MENYAKITKAN DIRI KITA

IDUL FITRI TAHUN 2010

IDUL FITRI TAHUN 2010
DALAM HARI FITRI INI KITA HARUS BISA MENGHARGAI ORANG LAINH & KITA HARUS BISA MEMAAFKAN ORANG LAIN YANG MENYAKITKAN DIRI KITA

DIRGAHAYU RI KE 65 TAHUN

DIRGAHAYU RI KE 65 TAHUN
MARI KITA BERANTAS KORUPSI

DIRGAHAYURI KE 65 TAHUN

DIRGAHAYURI KE 65 TAHUN
MARI KITA BERANTAS KORUPSI

FU WALIKOTAKU

FU WALIKOTAKU
INGAT TANGGAL 2 JUNE 20010 COBELOS NO 2

NARKOBA & MIRAS ADALAH KEMATIAN

NARKOBA & MIRAS ADALAH KEMATIAN
JANGAN COBA-COBA MENIKMATI NARKOBA & MIRAS BILA TIDAK MAU JADI MAYAT/MENINGGAL PESAN DARI BADAN NARKOBA NASIONAL INDONESIA & JERMAN

NATAL 2009

NATAL 2009

TAHUN BARU 2010

TAHUN BARU 2010

GONG XI FA CAI 2010

GONG XI FA CAI 2010
REDAKSI BERLIN DEUTSCHLAND TV & ZEITUNG GROUP MENGGUCAKAN SELAMAT MERAYAKAN HARI RAYA CHINA 2010 “GONG XI FA CAI”

SELAMAT JALAN "KH Abdurahman Wahid/Gus Dur'

SELAMAT JALAN "KH Abdurahman Wahid/Gus Dur'

WAKIL GEBENUR JATIM TRIMARJONO

WAKIL GEBENUR  JATIM TRIMARJONO
REDAKSI BERLIN DEUTSCHLAND TV & ZEITUNG GROUP IKUT BERDUKA CITA ATAS MENINGGALNYA WAKIL GEBENUR JATIM BPK TRIMARJONO SEMOGA ARWA ANDA DI TERIMA OLEHNYA & KELUARGA YANG DI TINGGALKAN DI BERIKESEHATAN DAN KEKUATAN DARI TUHAN

WANTED DEUTSCHE POLIZEI

WANTED DEUTSCHE POLIZEI
HER LIE,UMUR 60 TAHUN,HATI-HATI DENGAN ORANG INI. JAUHKAN ANAK-ANAK ANDA DARI ORANG INI. KARENA NANTI ANAK ANDA BISA HILANG DARI ANDA. MASYAKARKAT YANG MENGGETAHUI ANDA BISA HUBUNGI KANTOR POLISI JERMAN DI BERLIN Tel (04930) 4664664,Hamburg Tel: (04940) 19296,428676767,428650 E-Mail: lka.7011@hamburg.de ATAU HUBUNGI REDAKSI BILD REDAKSI DI TEL (06231)70696441

JERITAN HATI MASYARAKAT 4

JERITAN HATI MASYARAKAT 4
HARI INI MASIH ADA PEJABAT YANG MENGGUNAKAN JILBAB MENGHINA WARTAWAN MEDIA CETAK MINGGUAN. BILA SEMUA PEJABAT MEMILIKI SIFAT BURUK. INDONESIA JADI APA? DAN APA KATA DUNIA

JERITAN HATI MASYARAKAT 3

JERITAN HATI MASYARAKAT 3
HARI INI MASIH ADA PEJABAT/STAF PAJAK & KEMENTERIAN KEUANGAN CURI UANG MASYARAKAT. APA KATA DUNIA? (BILD RI 28 MARET 2010)

JERITAN HATI MASYARAKAT 2

JERITAN HATI MASYARAKAT 2
HARI INI IBU SRI MULIANI MASIH MILIKI SIFAT MUNAK & SUKA MEMBUAL APA KATA DUNIA? (BILD RI 25 MARET 2010)

JERITAN HATI MASYARAKAT 1

JERITAN HATI MASYARAKAT 1
HARI INI MASIH ADA PEJABAT KORUPSI APA KATA DUNIA? (BILD RI 20 MARET 2010)